Senin, 22 Januari 2018

Petunjuk Teknis Bisnis Plan

  1. Peserta lomba terdiri dari 1 tim yang dapat diikuti 3 siswa/i SMA sederajat se Jawa Timur.
  2. Peserta dapat mendaftarkan timnya melalui online dan offline.
  3. Cara mendaftar offline, peserta dapat datang langsung ke universitas hamng tuah surabaya, di Jl Arif Rahman Hakim no 150 di gedung P.Bras Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
  4. Cara mendaftar online, peserta dapat melalui website http://bpchimabiuht.blogspot.co.id/  dan menghubungi line panitia ID LINE : @car1589y
  5. Setelah peserta melakukan pengisian formulir offline maupun online http://bit.ly/BPCUHT2K18  , peserta dapat menghubungi panitia untuk konfirmasi telah melakukan pengisian formulir, dan peserta akan melakukan pembayaran melalui tf.
  6. Setelah transaksi, peserta diharapkan menunjukkan bukti tf kepada panitia. Batas transaksi dilakukan paling lambat 2 x 24 jam.
  7. Setelah melakukan tahap-tahap pendaftaran, tim diharap membuat proposal bisnis plan yang kreatif dan inovasi agar proposal dapat lolos ke babak selanjutnya.
  8. Panitia tidak bertanggung jawab atas penyalahgunaan hak cipta oleh pihak ketiga dan, sehubungan dengan hal ini, peserta tidak dapat melakukan tuntutan apapun.
  9. Proposal dapat dikirim melalui email bpchimabiuht18@gmail.com  batas pengumpulan proposal 18 februari 2018-24 februari 2018.  Terakhir pukul 23.59.
  10. Jika peserta tidak mengirimkan proposal pada tanggal yang telah ditentukan, maka peserta dianggap tidak mengikuti lomba bisnis plan yaitu di blacklist.
  11. Proposal yang sudah dikirimkan dalam bentuk soft file. Panitia dan juri akan menyeleksi proposal 15 terbaik untuk melanjutkan ke tahap lomba selanjutnya.
  12. Pengumuman seleksi 15 tim akan dilaksanakan pada tanggal 2 maret 2018 di website bisnis plan.
  13. Setelah 15 tim lolos dalam seleksi proposal, peserta dapat mengikuti Technical Meeting yang akan dilaksanakan pada :

  14. Hari/tanggal : Selasa, 6 Maret 2018.
    Waktu           : 15.00 WIB
    Tempat         : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, P.Bras lt 2, ruang 3203.
                           Universitas Hang Tuah Surabaya. Jl Arif Rahman Hakim No. 150.
  15. Pada saat technical meeting, peserta juga mengambil lotre urutan persentasi pada saat lomba dilaksanakan.
  16. Technical meeting dapat dihadiri oleh ketua kelompok dan satu guru pembimbing.
  17. Bagi 15 tim yang lolos, berhak mendapatkan free tiket seminar.
  18. Panitia tidak bertanggung jawab apabila ada penyalahgunaan hak cipta oleh pihak ketiga dan,sehubungan dengan hal ini, peserta tidak dapat melakukan tuntutan apapun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar